Bandung — Komandan Lanud Husein Sastranegara meresmikan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Lanud Husein Sastranegara 06 Cicendo, Kota Bandung, Jumat (9/1/2026). Peresmian ini merupakan wujud nyata komitmen TNI Angkatan Udara, khususnya Lanud Husein Sastranegara, dalam mendukung program pemerintah di bidang peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui pemenuhan gizi yang sehat, seimbang, dan berkelanjutan.

Dalam sambutannya, Komandan Lanud Husein Sastranegara Marsma TNI MD. Irman Fathurahman, S.E.,M.M. menyampaikan bahwa gizi yang baik merupakan fondasi utama dalam membentuk generasi yang sehat, cerdas, dan produktif, sekaligus menjadi investasi jangka panjang bagi masa depan bangsa. Oleh karena itu, keberadaan SPPG memiliki peran strategis dalam mendukung kebijakan dan program pemerintah, khususnya dalam upaya peningkatan status gizi masyarakat.

Keberadaan SPPG Lanud Husein Sastranegara 06 Cicendo diharapkan tidak hanya memberikan manfaat bagi lingkungan internal Lanud Husein Sastranegara, tetapi juga bagi anak-anak sekolah serta masyarakat di sekitar wilayah Kecamatan Cicendo. Melalui pelayanan pemenuhan gizi yang terstandar, higienis, dan berkualitas, SPPG ini diharapkan mampu berkontribusi nyata dalam mendukung program pemerintah di bidang kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.

Pada kesempatan tersebut, Komandan Lanud Husein Sastranegara, Marsma TNI MD. Irman Fathurahman, S.E.,M.M.menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berperan aktif dalam perencanaan, pembangunan, hingga peresmian SPPG, termasuk unsur Forkopimcam Kecamatan Cicendo dan para pemangku kepentingan terkait.
Dengan diresmikannya SPPG Lanud Husein Sastranegara 06 Cicendo, diharapkan fasilitas ini dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya serta menjadi sarana pengabdian TNI Angkatan Udara kepada bangsa dan negara dalam mendukung dan menyukseskan program pemerintah, khususnya di bidang pemenuhan gizi dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.
Supriyadi




