Puncak jaya ~ Sebagai bukti kedekatan Posramil Puncak Senyum dengan masyarakat binaan, Posramil mengajak warga untuk beribadah dan merayakan Natal bersama jemaat Gereja Bukit Sion di Kampung Puncak Senyum, Distrik Irimuli Kabupaten Puncak Jaya, Papua pada (11/12/2022).
Dalam perayaan Natal kali ini, Satgas mempersembahkan kegiatan-kegiatan yang sangat ditunggu-tunggu oleh warga, seperti halnya penampilan vokal grup yang bisa membuat warga terkesima, terharu dan khidmat menikmati lagu puji-pujian yang dilantunkan oleh Tim vokal grup Posramil Puncak Senyum, “Lagu puji-pujian Bapak TNI luar bisa keren…!,” Kata salah satu warga yang hadir.
Selain itu, Posramil juga membuat kejutan untuk masyarakat, yaitu datangnya Sinterklas ke tempat perayaan Natal, dengan suara yang khas, Sinterklas datang untuk menyapa dan membagi-bagikan hadiah Natal, “Ho, ho, ho, “Selamat Natal, “Selamat Natal,” Kata Sinterklas sambil membagi-bagikan hadiah,” Terima kasih Sinterklas,” Kata anak-anak dan Bapak, Ibu yang hadir.
Dalam Sambutannya Wadansatgas menyampaikan, “Rasa Syukur dan berterima kasih kepada Tuhan Yesus Kristus yang memberikan jalan untuk masyarakat dan Posramil Puncak Senyum sehingga bisa terselenggara Natal bersama yang meriah ini, terima kasih Kami sampaikan kepada masyarakat Puncak Senyum yang telah bekerja sama dengan Posramil, sehingga tercipta kerukunan umat, kebersamaan, saling menghargai, saling mengasihi dan lebih penting lagi keamanan yang kondusif,” tuturnya.
Sementara itu Danposramil Puncak Senyum Lettu Inf Pendik Siswanto menambahkan, “Mama-mama, Bapak-bapak di Kampung Puncak Senyum sudah Kami anggap orang tua, karena kebaikan Mama dan Bapak, Kami sangat merasa nyaman bertugas di tempat ini, ditambah lagi anak-anak yang sudah begitu dekat dengan Kami, sehingga mereka Kami anggap adik Kami sendiri. Terselenggaranya kegiatan Natal ini juga tidak terlepas dari partisipasi warga disini,” ujar Danposramil.
Selain itu Danposramil juga menyampaikan permohonan maaf apabila kegiatan Natal ini masih kurang, tetapi Posramil sudah berusaha yang terbaik, menghias gereja semampu Kami, Pohon Natal dalam ruangan sudah Kami pasang, pohon Natal yang berada di depan gereja juga sudah Kami tempatkan termasuk rumah dombanya, “Pohon Natal ini merupakan hasil Karya anggota Kami, “Tolong untuk dirawat agar kedua pohon Natal ini bisa digunakan sampai hari perayaan Natal besar tanggal 25 Desember nanti, “Ini sebagai kenang-kenangan Satgas selama bertugas di wilayah ini,” tutur Lettu Inf Pendik Siswanto.
Senyum bahagia terpancar dari warga karena begitu senang serta bangga melihat penampilan Satgas Satuan Organik Yonif Raider 301/Pks dalam perayaan Natal bersama ini, yang didukung oleh dua orang pembawa acara dari anggota Satgas (Serda Yosua Simanjuntak dan Pratu Paulus Daepane) yang membuat suasana tetap ceria dan warga selalu tepuk tangan yang meriah.
Diakhir acara, warga yang tetap antusias mengikuti perayaan Natal, selain mendapat kado Natal dari Sinterklas, Posramil juga sudah menyediakan makan siang untuk warga, “Luar biasa, mari kita berdoa kepada Tuhan Yesus Kristus agar Posramil Puncak Senyum selalu diberkati,” ucap Kepala Distrik Irimuli Deperinus Wonda.
Hadir dalam acara Natal bersama, Wadansatgas Satuan Organik Yonif Raider 301/Pks Mayor Inf Heri Andy Nova Sirait beserta Staf Satgas, Danposramil Puncak Senyum Lettu Inf Pendik Siswanto beserta anggota, beberapa pendeta gereja Puncak Jaya dan seluruh masyarakat Kampung Puncak Senyum.
“Terima kasih Tuhan, “Terima kasih, “Puji Tuhan atas kebaikan Posramil Puncak Senyum Satgas Satuan Organik Yonif Raider 301/Pks yang telah mengadakan perayaan Natal ini, menghibur Kami, memberi hadiah Natal kepada Kami, memberikan dua pohon Natal yang indah untuk gereja Kami, memberi makan Kami, “Sekali lagi Kami ucapkan terima kasih, “Semoga Tuhan selalu memberkati kalian,” Ucap Bapak Deperinus Wonda, sambil mengusap air matanya.
Kapten Inf Ceng Deding – Puncak Jaya Papua Medio Desember 2022