Kab. Bandung, – Touring dengan menggunakan sepeda motor merupakan agenda berkala bagi Kodam III/Slw. Touring Kodam III/Slw tentunya berbeda dengan Touring pada umumnya. Touring Kodam III/Slw mempunyai misi tersendiri seperti yang dilaksanakan pada hari ini, Jum’at (16/09/2022).
Para Riders Siliwangi yang dipimpin langsung Pangdam III/Slw Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo hari ini melaksanakan Touring ke wilayah Kodim 0624/Kab. Bandung Korem 062/TN. Berangkat dari Rumah Dinas Pangdam Jl. Wastu Kencana Bandung.
Demikian disampaikan Kapendam III/Slw Letkol Inf Adhe Hansen di sela aktivitasnya mendampingi Pangdam dan pejabat utama Kodam melaksanakan Touring ke wilayah Kabupaten Bandung.
Lanjut dikatakannya, agenda Touring kali ini dalam rangka kunjungan kerja Pangdam III/Slw ke wilayah, salah satunya meninjau progres pembangunan Koramil Pacet Kodim 0624/Kab. Bandung sebagai Koramil percontohan.
“Kunjungan kerja Pangdam ke satuan jajaran merupakan aksi nyata Pangdam III/Slw melihat langsung kondisi satuan dan wilayah dengan berbagai permasalahan guna menentukan solusi pemecahan,” jelasnya.
Selain meninjau Koramil Pacet, sambung Kapendam, Pangdam dan rombongan juga menyambangi Koramil Arjasari. Di setiap Koramil yang disinggahi, Pangdam menyempatkan diri menyapa anggota juga masyarakat sekitar. Selain itu Pangdam pun memberikan tali asih kepada warga masyarakat berupa paket Sembako.
Agenda utama Touring, Pangdam mengunjungi lokasi lahan tanaman kopi di Afdeling Cikembang RT 01/RW 04 Ds. Tarumajaya Kec. Kertasari yang merupakan lahan PTPN VIII Perkebunan Malabar. Sementara itu Perkebunan teh yang berada di blok Bojong Malabar Jl. Raya Cibolang Ds. Banjarsari dan kebun kentang Afdeling Cikembang PTPN VIII Malabar Pangalengan tak luput dari peninjauan Pangdam.
“Dalam kesempatan itu Pangdam menyampaikan sosialisasi inovasi mikroba Bios 44 DC kepada para petani dan juga pemberian paket Sembako,” imbuhnya.
Kapendam menambahkan, kegiatan Pangdam beserta pejabat Kodam berkeliling ke beberapa wilayah Kodam III/Slw, tujuan terpentingnya adalah membantu meringankan beban masyarakat dari berbagai permasalahan melalui alternatif – alternatif yang menjadikan solutif pemecahan. Juga sebagai wahana dalam menjalin silaturahmi dan komunikasi serta turut membantu program pemerintah.
Andi Muksin Adiwijaya