Menjelang perayaan Natal tahun ini, masyarakat Papua khususnya di Distrik Sinak Kabupaten Puncak, bekerja sama dengan Satgas TNI 300 Siliwangi dalam melakukan berbagai persiapan. Selain itu, masyarakat juga bersiap-siap untuk menggelar Konferensi (GKII) 3 Daerah Sinak, Pogoma dan Agenggen pada bulan Februari 2024 mendatang.
Hal tersebut disampaikan oleh Komandan Satgas Mobile Raider 300/Brajawijaya Kodam III/Siliwangi, Letnan Kolonel Infanteri Afri Swandi Ritonga S.I.P dalam rilis tertulisnya di Ilaga, Kab Puncak, Papua Rabu ( 13-12-2023 ).
Konferensi tersebut bertujuan untuk memilih Ketua Daerah masing-masing daerah, yang akan dihadiri oleh peserta delegasi dan peninjau dari tingkat Wilayah dan Pusat. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan dan kebersamaan masyarakat Papua.
Salah satu bentuk persiapan yang dilakukan oleh masyarakat adalah kerja bakti pemerataan tanah di Gereja Immanuel Kp. Gigobak 2 Distrik Sinak, yang akan dijadikan sebagai lokasi pembangunan kantor Sekretariat panitia Konferensi (GKII) 3 Daerah. Kerja bakti ini diikuti oleh masyarakat dari berbagai daerah, yang dibantu juga oleh anggota Satgas Mobile Raider 300 Siliwangi.
“Kami sangat mengapresiasi kerjasama dan bantuan dari bapak-bapak TNI 300 Siliwangi, yang telah banyak membantu kami dalam berbagai hal. Mereka tidak hanya membantu kerja bakti pemerataan tanah, tetapi juga memberikan bahan makanan dan ikut memasak bersama ibu-ibu masyarakat. Kami merasa bersyukur dan senang karena peran dari pos 300 sangat kami rasakan”, ujar Bapak Pdt. Dewas Murib, Pendeta Gereja Immanuel.
Komandan Satgas Mobile Raider 300 Siliwangi, Letkol Inf Afri Swandi Ritonga, S.I.P, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bukti nyata bahwa keberadaan anggota Satgas diterima oleh masyarakat. “Sebelumnya pihak Gereja dan panitia Konferensi (GKII) ini datang ke pos kami untuk menyampaikan rencana kegiatan dalam rangka penyiapan Natal dan pemilihan Ketua Daerah. Tentunya kami sangat menyambut baik kedatangan mereka dan siap membantu segala sesuatu yang bisa kami berikan”, ujarnya.
Dansatgas juga menambahkan bahwa pihaknya telah menyiapkan pengamanan agar kegiatan masyarakat dapat berjalan dengan aman dan lancar. “Kami berharap kegiatan bersama membantu masyarakat ini dapat terus dilaksanakan, sehingga bisa mempererat silaturahmi dan menciptakan kemanunggalan TNI dengan rakyat”, tuturnya.
Redaksi Agus R