Iwur ~ Sebagai wujud kepedulian terhadap kehidupan beragama, Pos Iwur Satgas Pamtas Yonif 310/KK memberikan bantuan berupa Alkitab kepada umat Gereja Katolik Paroki Kristus Bangkit Iwur Kampung Iwur, Distrik Iwur.
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Yonif 310/KK Letkol Inf Andrik Fachrizal dalam keterangan tertulisnya di Makotis (Markas Komando Taktis) di Distrik Oksibil Kabupaten Pegunungan Bintang, Minggu (24/9/2023).
Diungkapkan Dansatgas, kegiatan ini merupakan salah satu wujud sinergitas TNI dan masyarakat dalam aspek kehidupan beragama, di mana TNI akan selalu mendukung terbentuknya masyarakat religius yang memiliki toleransi yang tinggi terhadap satu sama lainnya.
“Selain itu, ini merupakan bentuk kecintaan TNI terhadap kehidupan umat beragama di Kampung Iwur, prajurit dan warga sama-sama beribadah mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa sekaligus mempererat silaturahmi,” ujarnya.
Di tempat terpisah, Danpos (Komandan Pos) Iwur Letda Inf Deri Sumardi menambahkan selain menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah perbatasan RI-PNG, pembagian Alkibat ini juga merupakan bagian dari tugas Satgas dalam meningkatkan keimanan dan ketaqwaan warga kepada Sang Pencipta.
“Kami berharap melalui pembagian Alkitab ini, warga makin termotivasi untuk lebih rajin beribadah, dan ini juga menjadi upaya kami lebih dekat dengan warga yang tinggal di wilayah perbatasan ini,” ujarnya.
Lebih lanjut dikatakan, kegiatan yang dilakukan setelah kegiatan ibadah mingguan, dan penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Satgas kepada Pastor Benjamin (36) selaku pimpinan Gereja Katolik Paroki Kristus Bangkit Iwur.
“Semoga dengan Alkitab yang kami berikan ini dapat lebih mendekatkan dan mempererat hubungan antara para umat dengan Tuhan Yang Maha Esa, sehingga menjadikan kita semua menjadi hamba Tuhan yang religius,” tambah Letnan Deri.
Sementara itu, Pastor Benjamin mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada Satgas Pamtas Yonif 310/KK atas bantuan dan perhatian yang diberikan kepada umatnya.
“Terima kasih atas kepedulian Bapak TNI terhadap umat Gereja kami, semoga Tuhan YME selalu memberikan berkat dan perlindungan kepada seluruh prajurit Yonif 310/KK selama melaksanakan penugasan di tanah Papua,” tutup Benjamin.
Otentifikasi : Pen Satgas Pamtas Yonif 310/KK.
Redaksi Bang Ipul